Bogor – suaradepok.com
Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan keandalan pasokan listrik di wilayah Depok, Bogor, dan Gunung Putri, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Depok, Gunung Putri, dan Bogor menggelar acara “Gelar Peralatan dan Pasukan Jasa Konstruksi Zona 4” di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Jumat, 29 November 2024.
Kegiatan ini merupakan salah satu tahap penting dalam proses tender untuk menjaring calon mitra kerja atau penyedia barang dan jasa yang akan bekerja sama dengan PLN Bogor Raya khususnya PLN UP3 Depok. Melalui gelar pasukan ini, PLN dapat secara langsung mengevaluasi kemampuan dan kesiapan dalam berbagai aspek penting dalam proses pekerjaan dan mendukung proyek-proyek kelistrikan di masa mendatang.
Martha Adi Nugraha, Manager PLN UP3 Depok, dalam sambutannya menyampaikan, “Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen PLN untuk selalu menghadirkan layanan terbaik bagi pelanggan. Dengan memilih mitra kerja yang kompeten, kami berharap dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pelaksanaan proyek-proyek kelistrikan.”
Agung Murdifi, General Manager PLN UID Jawa Barat, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Gelar pasukan ini menunjukkan semangat PLN untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan. Kami berharap ke depan, para mitra kerja yang terpilih dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam mewujudkan visi PLN sebagai perusahaan listrik terkemuka di Indonesia,” ujarnya. (*)