BerandaDaerahRienova Serry Donie Dukung Rencana Pembentukan KPAI Tingkat Kota,...

Rienova Serry Donie Dukung Rencana Pembentukan KPAI Tingkat Kota, Ini Yang Dikatakannya

Pancoranmas – suaradepok.com

Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok dari Partai Gerindra, Rienova Serry Donie mendukung penuh rencana Walikota Depok, Supian Suri terkait adanya Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) tingkat Kota.

Rienova, yang juga menjadi pahlawan untuk anak anak Kota Depok yang terlibat dalam kekerasan kepada anak mengatakan, gagasan Walikota Depok tersebut sangat baik, mengingat kondisi korban kekerasan pada anak anak Indonesia sering terjadi.

” jika terbentuk KPAI tingkat Kota itu sangat baik, karena banyak kasus kasus yang berhubungan dengan anak,” Kata Rienova saat menghadiri rangkaian HUT Kota Depok di Kawasan Pancoranmas. Rabu, 16/4/25.

Menurutnya, keberadaan KPAI tingkat Kota nantinya sangat membantu Pemerintah Kota dalam memantau kasus kasus yang menyangkut anak anak agar lebih cepat.

” sangat membantu Pemerintah Kota dalam mengawasi dan memantau. Artinya, ketika ada kasus bisa ditangani lebih cepat,” ucapnya kepada suaradepok.com

Rienova juga membeberkan, selama dirinya menangani beberapa kasus ternyata di bagian Advokasinya masih belum maksimal. Selain Advokasi, penangan terhadap anak anak yang menjadi korban juga patut di tingkatkan.

” selama ini kan Advokasinya masih belum maksimal, kemudian penangananya juga harus diperhatikan. Karena saya beberapa kali membantu anak anak yang menjadi korban Bullying dan kekerasan seksual terhadap anak anak ,” ungkapnya.

Rienova menambahkan, jika terwujud KPAI tingkat Kota penangan akan lebih baik dan efektif.

” Pasti sangat mendukung terbentuknya KPAI Tingkat Kota dan ini wajib didukung langkah pemerintah kota Depok agar penanganan kasus terhadap anak jauh lebih baik, cepat, efektif dan efesiens,” Pungkasnya. (Guntur Bulan)

spot_img

- Advertisement -